Kopi

Kopi Pahit

January 22, 2021
Cupping

Hampir setiap hari kami menerima pertanyaan seputar kopi, baik via DM, atau via WA, bahkan ada yg datang langsung. Tapi, ini ada kasus unik yg kami terima via DM bbrp hari yg lalu. Terkait kopi, akan kami jawab, sebisa mungkin, sekuat tenaga.

ada salah satu follower kami sebut saja Mas Bejo bertanya soal kopi yg di minumnya pagi itu. Pertanyaan itu menggelayut hingga akhirnya bertanya langsung ke kami.  Ketika ada pertanyaan, ya akan kami balas, sebisa mungkin.

” Mas, kenapa kopinya pahit ? ” pertanyaan pertama yg mendasar dari Mas bejo soal kopinya yg diminum pagi itu. Lalu, kami memastikan dengan point2 yg mendasar. Coba settingan grinder diubah menjadi lebih kasar dari biasanya. Cara ini mungkin sedikit membantu, atau misal tidak bisa,coba mainkan suhu air jangan terlalu panas, lalu yang paling pamungkas, coba ganti air. Bisa dengan air kemasan, atau yg jarang dipake buat menyeduh. Hari pertama Mas bejo melakukan apa-apa yg kami rekomendasikan.

Tiba hari kedua : ” Mas, kenapa kopinya tetep pahit ? ”  !! .  Karena kami sudah merekomendasikan bbrp hal diatas, maka kami tanya menggunakan alat apa jika menyeduh . Mas Bejo menjawab ” kopi tubruk mas “.  Mas bejo yg baik hati, coba dengan menyeduh saring biasa. Bisa dengan metode v60, koka dripper atau dengan aeropress.  Kami menyarankan untuk menggunakan base filter paper untuk mengurai rasa pahitnya. Semoga hal ini membantu  tulis pesan kami malam itu via DM.

5 hari berselang, Mas Bejo DM lagi. ” mas , kenapa kopinya tetep pahit ? saya sudah dengan v60 beli di supermarket. ” Kami tertunduk lesu melihat DM masuk , apakah kami salah meroasting , apakah kami salah kirim kopi. Lalu kami cek di history pembelian di  @tokopedia , Nama bejo belum pernah order via online. Lalu kami tanya balik, “Mas bejo beli kopi apa ? Pak Jarwo ? Senggani ? malino ? atau apa ? semua roastingan kami light roasted.  Dengan santai Mas Bejo menjawab  : ” saya belum pernah beli di klinik kopi , dapat kopi dari temen saya ” . Saya hanya tanya kenapa kopinya pahit ?

Kami lega, sebab bukan kopi kami, kami sudah menduga yg bukan-bukan.  Ibarat HP, mas bejo beli HP samsung, tapi komplain ke toko apple.
Yowis, sehat2 terus Mas bejo.

You Might Also Like