Info

Segelas Kopi bisa jadi bahasa antar negara

July 23, 2013
Klinik kopi

Klinik kopi

Bahasa paling ribet adalah kalo ngomong bahasa inggris, kadang di otak udah ada tapi ga bisa keluar dimulut. Lebih2  menjelaskan soal kopi ke orang luar negri…jan, susah tenan. Semalam kedatangan temen CS mrk bikin acara buka bersama di klinik kopi.

Kedua orang yg di foto pertama ini, pasangan suami istri dari Italy…u knowlah..culture coffee  ilaty adalah kiblatnya kopi dunia…rada malu juga dengan coffee culture indonesia yg cenderung minum kopi saset (bad coffee).  

Bahwa dengan segelas kopi bisa jadi pemersatu bahasa satu sama lainnya. Cuman kadang agak susah menjelaskan dengan bahasa awam, tapi semoga mrk mengerti apa yg saya sampaikan…

Klinik kopi

  Klinik kopi

Nah, bule yg satu ini aku juga lupa namanya…dia dari swis…penasaran pengen buat kopi sendiri, maka saya persilahkan. Di klinik kopi tempat dimana kalian bisa membuat kopi sendiri…bayar sendiri…minum sendiri…hahahha

Klinik kopi

Klinik kopi

Kedua pasangan suami istri ini ( aku lupa namanya) pesen kopi dari Bajawa Flores dan Kopi Dieng yg terkenal dengan acidity yg kuat…Dan dalam hitungan menit, kopi di gelas amblas tanpa bekas…(seneng liatnya).

Klinik kopi

Klinik kopi

Nah , bule yg ini dari amsterdam…belanda sana…Dia pesen biji kopi dari Lintong….

Meski terbata-bata melayani percakapan mereka, semoga mrk mengerti kalo indonesia punya biji kopi single origin yg banyak banget ( lebih dari 28 single origin)…

So ? kalo tertarik mau diskusi soal kopi…. ke @klinikkopi salah satu pilihannya.

 

pepeng

 

You Might Also Like

1 Comment

  • Reply astikusuma July 23, 2013 at 5:41 pm

    woah 🙂 asik sekali @klinikkopi ; selain belajar apa disana juga ada buku tentang kopi yg bisa dibaca? nextime semoga bisa ikutan join

  • Leave a Reply